Home » » Pusat Listrik Tenaga Uap PLTU

Pusat Listrik Tenaga Uap PLTU



Pusat Listrik Tenaga Uap (PLTU) adalah pembangkit listrik yang menggunakan energi kinetik dari uap air untuk menggerakkan turbin uap. Kemudian turbin dikopel dengan poros generator akan menghasilkan energi tenaga listrik.

Komponen utama pada pembangkit listrik tenaga uap adalah :

  • Ketel uap
  • Turbin uap merupakan penggerak utama
  • Generator merupakan pembangkit tenaga listrik dari energi mekanis. energi mekanis ini diperoleh dari gerak rotasi turbin.
  • Super heater sebagai pemanas uap lanjut
  • Ekonomiser merupakan pemanas pendahuluan air.
  • Kondensor merupakan pendingin uap
Adapun penjelasan dari bagian bagian komponen pembangkit listrik tenaga uap adalah sebagai berikut :

1. Ketel uap berfungsi sebagai tempat untuk menghasilkan uap, yang energi kinetik dari uap tersebut digunakan untuk menggerakkan turbin. Uap yang dihasilkan menghasilkan suhu dan tekanan tertentu sedemikian sehingga dapat beroperasi seefisien mungkin. Biasanya ada perbedaan temperatur untuk unit daya rendah dan unit daya tinggi misal 125°C untuk daya rendah dan 650°C untuk daya tinggi.

2. Turbin merupakan mesin penggerak di mana energi fluida kerja dipergunakan langsung untuk memutarnya. dengan adanya energi kinetis uap yang digunakan langsung untuk memutar turbin maka dapat dikatakan bahwa kemajuan teknologi turbin banyak dipengaruhi oleh kondisi uap yang dihasilkan.
Turbin uap ini bisa berupa turbin impuls atau turbin reaksi. 
  • Turbin impuls adalah turbin dimana proses ekspansi penurunan tekanan dari fluida kerjannya hanya terjadi dalam baris sudu sudu. Turbin impuls dapat merupakan impuls sederhana bertingkat tunggal , turbin impuls kecepatan bertingkat (turbin curtis) maupun turbin impuls tekanan bertingkat (turbin rateau)
  • Turbin reaksi adalah turbin dimana proses ekspansi dari fluida kerjanya terjadi baik di dalam baris sudu sudu tetap maupun di sudu sudu gerak. Turbin reaksi juga dinamakan turbin Parrsons.

0 comments:

Posting Komentar