Home » » Tips yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Smartphone

Tips yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Smartphone


Smartphone saat ini bisa dibilang sudah menjadi sebuah kebutuhan yang cukup penting bagi sebagian orang. Tak hanya sekedar sebagai sarana komunikasi saja akan tetapi sekarang ini smartphone juga telah digunakan untuk berbagai kebutuhan lainnya seperti untuk menyelesaikan pekerjaan, sebagai sarana hiburan dan lain sebagainya.

Karena cukup pentingnya smartphone ini maka sebelum membelinya setidaknya ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dan pertimbangkan sebelum memutuskan untuk membelinya. Hal ini bertujuan agar smartphone yang kita beli nantinya bisa kita gunakan dengan sebaik dan seefektif mungkin serta tidak terjadi pemborosan yang tidak diperlukan. Beberapa hal yang perlu untuk kita perhatikan tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :

Harga Smartphone
Bicara soal membeli sesuatu termasuk soal smartphone maka faktor harga adalah salah satu faktor penting yang perlu kita perhatikan. Pastikan memilih smartphone yang harganya masih dalam range budget kita. Karena tentunya akan menjadi tidak lucu jika kita kemudian membeli smartphone yang harganya mahal di luar kemampuan kita kemudian kita terlilit hutang.

Spesifikasi Smartphone
Soal kebutuhan kita menggunakan smartphone ini akan sangat erat kaitannya dengan spesifkasi dari smartphone yang kita beli. Misalnya saja jika kita akan menggunakan smartphone ini sebagai sarana untuk mengambil foto dan video maka memilih smartphone smartphone dengan kamera yang cukup bagus seperti halnya vivo v17 adalah pilihan tepat. Sementara jika kita akan menggunakan smartphone ini untuk memainkan game game berat maka sebaiknya memilih smartphone dengan chipset, CPU, GPU dan RAM yang spesifikasinya sesuai dengan kebutuhan game tersebut. Sementara bagi kita yang sering mengoleksi video dalam jumlah banyak maka pilihlah smartphone dengan kapasitas ruang penyimpanan yang besar. Berbicara soal spek dan fitur dari smartphone yang akan kita beli maka sebaiknya kita juga memilih sebuah smartphone yang Osnya masih termasuk baru sehingga aplikasi aplikasi yang ada bisa dijalankan dengan baik. 

Brand
Meskipun bukan hal utama yang perlu untuk diperhatikan akan tetapi memilih brand tertentu saat membeli smartphone juga merupakan hal yang perlu untuk kita pertimbangkan. Akan lebih baik jika kita membeli sebuah smartphone dari brand brand yang memang memiliki reputasi baik serta memiliki service centre yang ada di sekitar kita. 

Kondisi Smartphone
Apakah kita akan membeli sebuah smartphone yang masih baru atau membeli yang bekas / seken semua tergantung pada pilihan kita. Jika kita ingin merasa aman dengan smartphone yang dibeli maka membeli smartphone yang baru adalah hal yang disarankan. Akan tetapi jika kita memiliki budget yang terbatas sementara kita menginginkan smartphone jenis tertentu yang harga barunya tidak terjangkau oleh kantong kita maka membeli yang bekas bisa kita jadikan alternatif. Tentunya saat membeli smartphone bekas ini kita harus benar benar jeli dan teliti sehingga bisa mendapatkan barang yang kondisinya masih bagus.

Cara Pembelian Smartphone
Untuk cara pembelian smartphone ini ada dua pilihan yakni apakah kita akan membeli secara offline di counter counter hp dan toko di sekitar kita ataukah kita akan membelinya secara online di ecommerce yang ada. Jika kita kemudian memutuskan untuk membeli smartphone ini secara online maka pastikanlah membeli di tempat tempat yang benar benar terpercaya sehingga kita tidak tertipu. Pastikan juga kita membeli smartphone resmi bukan black market yang tidak jelas asal usulnya.

0 comments:

Posting Komentar